Kornea#1 Kastrat de Geneeskunde FK UNS
Minggu, 8 Maret 2015. Ada yang sedikit berbeda di pagi itu. Pukul 7 pagi sudah mulai hiruk pikuk panitia yang menyiapkan acara. Tak lama kemudian para peserta magangers kastrat susul menyusul datang. Mau apa lagi kalau tidak menghadiri acara kornea#1. Ya acara opening magang kastrat itu sudah berlangsung dengan meriah di RK 3 pada tanggal 8 maret 2015. Acara tersebut dihadiri oleh pembicara-pembicara keren, pengurus Kastrat dan paling penting yaitu para adik-adik magang 😀
Apa yang special dari acara ini? Ya, pembicaranya super-super. Mulai dari dr. Dian Nugroho yang concern di public health, Mbak Avi, S.Ked yang sudah wira-wiri lomba ilmiah dimana-mana, hingga Mas Adit, mawapres UGM yang rela jauh-jauh dari Jogja.
Apa saja yang dibahas sih saat Kornea#1? Tentu saja tentang menulis, bagaimana pencarian ide, dan diungkap juga 7 rahasia tips dalam menulis. Divisi ilmiah Kastrat juga sudah menjelaskan tentang alur magang kastrat yang begitu panjang, so nikmati prosesnya ya J. Ditambah lagi ada pengakaran BAPIN-ISMKI oleh Ketua Umum BAPIN-ISMKI 2015/2016, Agya Ghilman Faza diddampingi Wakil Ketua Umum BAPIN-ISMKI 2014/2015.
Dengan adanya Kornea#1 diharapkan adik-adik magang siap menjadi penerus estafet perjuangan kami. Kastrat de Geneeskunde #TheSpiritofScienceandResearch