Maggot Debridement Therapy: Telaah Medis Penggunaan Belatung dalam Mengatasi Masalah Dermatologi akibat Ulkus pada Penderita Diabetes Melitus

Dahniar Endahfuri; Aflifia Birruni Sabila. Aviaddina Ramadhani. 2012

Latar belakang: Diabetes melitus (DM) banyak dijumpai di masyarakat dan terus bertambah jumlahnya. World Health Organization memprediksi kenaikan jumlah penyandang DM di Indonesia dari 8,4 juta pada tahun 2000 menjadi sekitar 21,3 juta pada tahun 2030. Komplikasi dari DM salah satunya adalah infeksi kaki yang kemudian berkembang menjadi ulkus diabetik. Perawatan ulkus diabetik dilakukan dengan melakukan pengelupasan luka yang seringkali menimbulkan rasa sakit dan membutuhkan biaya tinggi. Salah satu terapi yang dapat dijadikan alternatif dalam penyembuhan luka tersebut adalah dengan metode Maggot Debridement Therapy (MDT). Metode ini dilakukan dengan meletakkan belatung dalam jumlah tertentu pada ulkus diabetik. Belatung tersebut akan memakan jaringan nekrotik kulit dan membantu dalam penyembuhan luka.
Tujuan : Untuk mengetahui peran dan aplikasi Maggot Debridement Therapy (MDT) dalam penatalaksanaan ulkus diabetik.
Metode Penulisan : Karya tulis ilmiah ini merupakan karya tulis tinjauan pustaka yang disusun melalui sistem eksposisi. Data diperoleh melalui internet, jurnal ilmiah, buku ajar, dan berbagai sumber terpercaya.
Pembahasan : Mekanisme belatung dalam debridemen luka antara lain melalu cara mekanis dan biokimia, melalui pertumbuhan jaringan, dan membunuh bakteri. Selain dapat membersihkan luka, belatung juga dapat membunuh mikroorganisme dan membantu pembentukan jaringan baru. Penanganan MDT ini telah terbukti mampu menangani ulkus lebih cepat, lebih aman, dan lebih efisien daripada terapi debridemen lain dengan metode enzimatis, autolitik, dan mekanik.
Kesimpulan : MDT telah diakui sebagai salah satu terapi ulkus diabetik. Terapi ini memungkinkan untuk dilakukan karena memiliki beberapa kelebihan dibandingkan terapi lain.
Rekomendasi : Perlu adanya penelitian lebih lanjut mengenai pemanfaatan belatung dalam MDT sebagai salah satu terapi ulkus diabetik. Untuk itu, diperlukan adanya pemberian informasi pada masyarakat mengenai pemanfaatan belatung pada metode MDT dalam mengatasi masalah dermatologi akibat ulkus pada penderita diabetes mellitus.

MDT, belatung, ulkus diabetik

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*